Ikuti 13 Tips Berikut Sebagai Cara Membuat Kucing Gemuk

Posted on

Ikuti 13 tips berikut sebagai cara membuat kucing gemuk. Bukan menjadi rahasia lagi bahwa semua jenis kucing kerap menjadi hewan kesayangan beberapa orang. Bentuk dan sifatnya yang menggemaskan menjadi alasan itu semua. Apalagi hewan ini dapat dijadikan teman akrab karena sikapnya yang sangat bersahabat. Namun beberapa dari kamu mungkin bingung dalam menemukan cara membuat kucing gemuk. Kucing dengan badan gemuk dipercaya lebih terasa menggemaskan dan juga tanda bahwa anabul merasa bahagia selama dipelihara.

Inilah 13 Cara Membuat Kucing Gemuk

Cara Membuat Kucing Gemuk
Cara Membuat Kucing Gemuk

Memberikan makanan yang tepat

Dalam membuat tubuh kucing cepat gemuk maka secara otomatis kamu perlu memperhatikan makanan yang dikonsumsi kucing. Pastikan hewan kesayangan hanya memakan apa yang pemilik berikan. Sebab sikap kucing yang aktif terkadang membuatnya memakan apapun yang ada di sekeliling. Padahal makanan yang ditemukan bisa saja sudah cukup kotor. Untuk itu kamu perlu memberikan makanan yang tepat dengan syarat penuh nutrisi yang menyehatkan.

Vitamin

Pemberian vitamin merupakan langkah yang tepat sebagai cara membuat kucing gemuk. Bagaimana tidak,  kandungan zat ini dibutuhkan oleh kucing untuk selalu terjaga pola makannya. Kesehatan hewan lucu ini juga akan lebih terkontrol dengan adanya vitamin yang cukup. Bila mana kondisi kesehatan terus dalam keadaan baik maka akan berimbas pula dengan pola makan yang dialami kucing. Hewan berbulu ini akan terus semangat dalam mengonsumsi makanan yang telah disediakan.

Menambah nafsu makan terlebih dahulu

Nafsu makan kucing memang harus diperhatikan. Sebab terkadang hewan lucu ini tidak memiliki nafsu makan yang baik terutama saat sedang sakit. Mungkin itu yang menjadi alasan pula hewan kesayangan kamu kurang gemuk selama dipelihara. Untuk mengatasi persoalan itu maka diperlukan usaha berupa peningkatan nafsu makan anabul. kamu dapat melakukannya dengan cara mendekatkan hidung kucing dengan makanan basah yang baru diberikan di kotak makanan. Stimulus lain bisa dilakukan dengan memberi pakan favorit hewan peliharaan.

Cara Membuat Kucing Gemuk
Cara Membuat Kucing Gemuk

Berikan makanan protein tinggi

Kandungan protein sangat dibutuhkan dalam proses membuat kucing lebih gemuk. Sebab protein menunjang tumbuh kembang hewan lucu ini dengan maksimal. Makan dari itu kamu harus memberikan pakan tambahan berupa menu lain dari yang biasa disajikan. Hal itu bisa berupa masakan daging segar yang diolah sendiri. Namun, jangan lupa untuk mengukus terlebih dahulu olahan daging sebelum diberikan kepada anabul. Pemberian secukupnya dipercaya lebih efektif untuk tumbuh kembang kucing.

Ajak bermain sebelum makan

Cara membuat kucing gemuk ini terkadang terlewatkan oleh pemilik. Padahal penting untuk mengajak bermain terlebih dahulu sebelum diberi makanan. Hal itu dapat dipengaruhi dengan aktivitas yang kamu ajak akan membuat nafsu makan kucing lebih tinggi. Selain rutin mengajak hewan peliharaan bermain juga mampu menjadi cara dalam pendekatan yang baik antara pemilik dengan hewan peliharaan. Adapun kamu akan semakin dekat serta bersahabat dengan hewan kesayangan.

Berikan susu kucing

Selain memberikan tambahan makanan, kamu perlu juga untuk memberikan susu kepada kucing. Meski begitu minuman berasa manis ini hanya dianjurkan dengan merek khusus hewan. Jadi jangan samakan pemberian dengan merek yang dikonsumsi manusia. Sebab kesalahan tersebut malah justru akan membuat anabul muntah atau bahkan mengalami diare. Pastikan kamu memberi susu kucing yang mana banyak tersedia di petshop. Berikan sesuai dengan anjuran agar manfaat lebih terasa nantinya.

Menjaga mood kucing

Kendala yang kerap membuat kucing peliharaan tidak mampu tumbuh maksimal ialah karena mood makan yang buruk. Maka dari itu cara membuat kucing gemuk perlu sekali untuk kamu untuk selalu menjaga mood makan hewan menggemaskan ini. Apabila dari segi minat saja sudah tinggi maka setiap pakan yang disodorkan akan dihabiskan begitu saja. Tips dalam menjaga mood kucing adalah kamu bisa memberikan mainan kucing agar terus aktif. Perlu juga untuk mengajak bermain bersama walau hanya beberapa menit.

Pemberian vaksin

Jangan menyepelekan dalam pemberian vaksin. Vaksin sangat penting dalam menunjang kesehatan serta tumbuh kembang hewan peliharaan. Untuk itu paling tidak pemilik harus memberikan vaksin yang cukup untuk dibutuhkan hewan peliharaan. Dalam pemberiannya memang dibutuhkan tambahan biaya tetapi manfaat bagi kesehatan anabul begitu terasa. Dengan begitu tumbuh kembang badan akan terlihat lebih berisi dan aktif bermain.

Memberikan minuman higienis

Selain dalam pemberian makanan, minuman kucing dalam cara membuat kucing gemuk harus begitu diperhatikan. Sebab beberapa satwa lucu ini kerap sembarang dalam meminum air. Misalnya memilih untuk meminum air di wc ataupun air kotor. Pastikan hal demikian tidak terjadi pada hewan peliharaan kamu. Untuk itu sediakan tempat minum dengan berisi air yang bersih. Bila perlu minuman itu merupakan yang air yang telah dididihkan terlebih dahulu. Jadi tidak boleh memberikan air keran langsung.

Menggunakan AC

Tips kali ini sebetulnya tidak harus selalu untuk dilakukan. Namun langkah ini bisa dilakukan untuk penunjang kegemukan pada hewan peliharaan. Kondisi kucing yang kerap terkena AC akan membuatnya malas dalam bergerak. Sedikit aktif tetapi kerap terkena dingin dengan kondisi tertentu malah membuat selera makan akan tinggi. Hal itu akan membuat hewan ini lebih sering mengonsumsi makanan penuh nutrisi yang sudah disediakan. Selain bermanfaat untuk proses penggemukan, kucing yang terkena Air Conditioner juga akan lebih Bagus dari segi tampilan bulu.

Cara Membuat Makanan Kucing
Cara Membuat Kucing Gemuk

Berikan ramuan kuning telur

Kuning telur telah lama dikenal memiliki banyak manfaat. Siapa sangka pula bahwa ramuan ini juga memberikan efek bagus dalam cara menggemukkan kucing. kamu dapat memberikan kuning telur ayam kampung dengan cara mencampur dengan makanan yang tersedia. Lebih baik apabila dicampurkan pada makanan basah karena lebih menyatu. Melihat sajian makanan tersebut juga akan membuat hewan kesayangan akan terlihat lebih lahap dalam mengonsumsi pakan yang telah disediakan.

Berikan istirahat yang cukup

kamu harus tahu waktu yang tepat kapan hewan kesayangan harus beristirahat. Cara membuat kucing gemuk ini sangat penting mengingat lamanya hewan lucu ini tidur merupakan stimulus yang harus diperhatikan. Bilamana hewan ini terlalu banyak aktif maka usaha menggemukkan akan terasa sia-sia. Untuk itu kamu harus paham betul waktu untuk mengajaknya bermain. Jika hewan kesayangan terlihat mengantuk maka biarkan terlebih dahulu untuknya beristirahat. Sifat kucing yang hobi tidur juga menjadi masalah bila kurang istirahat.

Perhatikan kesehatan kucing

Bila semua langkah di atas sudah dilakukan tapi perubahan belum terlihat maka kamu harus memperhatikan kesehatannya. Bisa saja anabul mengalami permasalahannya tertentu yang menjadi penghambat. Bawalah ke dokter hewan terdekat untuk pengecekan lebih jauh. Apabila ada penyakit tertentu maka perlu untuk disembuhkan terlebih dahulu agar proses penggemukan nantinya bisa berlangsung maksimal.

Tanya Jawab Seputar Cara Membuat Kucing Gemuk

Apa penyebab kucing kurus?

Penyebab kucing kurus dikarenakan adanya sejumlah parasit yang berbeda di dalam tubuh kucing. Ada dua jenis parasit, yaitu Koksidia dan juga Giardia. Dari keduanya bisa membuat kucing diare parah dan akan berakibat kurus atau penurunan berat badan karena kekurangan cairan yang biasa dikenal dengan kata dehidrasi.

Bagaimana agar kucing cepat gemuk?

Jika ingin membuat kucing peliharaan kamu cepat gemuk, jangan di kasih makan nasi. Lakukan cara seperti ini:
1. Menambah selera makan kucing.
2. Buat menu makanan yang bervariasi.
3. Selalu ajak kucing bermain sebelum kamu kasih makan.
4. Berikan vitamin kucing dan vaksin.
5. Buat kucing kamu selalu merasa senang.
Diatas ini adalah cara membuat kucing gemuk untuk jenis apa saja.

Cara agar kucing mau makan apa saja?

Pada dasarnya kucing lebih suka dengan makan makanan dengan kadar air yang lebih tinggi. Berikan dia makanan basah sebenarnya sudah cukup. Akan tetapi jika kamu ingin dia makan apa saja, maka kamu bisa mengikuti langkah dibawah ini:
1. Kamu bisa memberikan makanan yang bervariasi.
2. Berikan makanan kesukaannya
3. Penuhi kebutuhan proteinnya.
4. Hindari kucing dari stres.
5. Elus kepalanya ketika dia sedang makan.

Apakah kucing bisa makan nasi?

Pada dasarnya boleh saja, dikutip dari cattime.com kucing bisa dan boleh makan nasi. Akan tetapi dengan catatan kalau kucing tersebut memang ingin dan memang atas anjuran dokter hewan. Kamu tidak boleh sembarangan memberi nasi kepada kucing secara asal begitu saja, karena secara alami, makanan kucing adalah daging karena mereka hewan karnovira.

Penutup

Itulah beberapa cara membuat kucing gemuk. Tips di atas dapat ditiru untuk kamu yang ingin melihat anabul lebih gemuk, lincah dan juga aktif. Kucing dengan tipe demikian dianggap lebih menggemaskan serta berbadan sehat.