55 Jenis Kucing Dari Yang Paling Banyak Dipelihara Sampai Yang Langka

Posted on

55 Jenis Kucing Dari Yang Paling Banyak Dipelihara Sampai Yang Langka. Apakah kamu tengah mencari binatang peliharaan yang penurut dan menggemaskan? Seperti kucing misalnya. Hewan mamalia satu ini memang sangat lucu dan cocok tinggal di dalam rumah. Tak heran jika binatang tersebut banyak dipelihara. Selain itu, jenis kucing juga beragam dan bisa dipilih untuk dipelihara. Kira-kira apa saja macam-macam kucing yang bersahabat untuk dipelihara? Sebelum kamu memeliharanya, ada baiknya untuk mengetahui jenis-jenis kucing yang ada di dunia.

Jenis Jenis Kucing
Jenis Jenis Kucing

55 Jenis Kucing Lucu Yang Biasa Dipelihara Di Rumah

Kucing jenis Persia dan anggora merupakan kucing yang banyak dipelihara di rumah-rumah. Popularitas kedua kucing tersebut pun sudah tak perlu diragukan lagi. Akan tetapi, apakah macam-macam kucing menggemaskan dan bersahabat hanya itu saja? Tentu tidak! Berikut ini ada beberapa jenis kucing terpopuler yang biasa dipelihara di rumah-rumah. Barang kali salah satunya cocok untuk kamu:

Kucing anggora

Kucing Anggora
Jenis Kucing Anggora

Ras kucing dari negara Ankara, Turki ini punya bulu tebal dan lembut. Tapi untuk di bagian wajah bulunya sangat sedikit, sementara bagian ekor bulunya sangat lebat juga panjang layaknya ekor musang. Tingkahnya pun sangat aktif dan suka diajak bermain. Di pasaran, kucing ini bisa dibanderol dari angka ratusan ribu rupiah sampai beberapa juta rupiah.

Untuk membedakan kucing anggora dengan jenis lain, berikut adalah ciri-ciri fisik yang dimilikinya:

  • Bentuk wajah kucing anggora seperti segitiga dengan hidung sedikit mancung atau runcing. Bagian telinganya panjang dengan sudut lancip seperti segitiga juga. Posisinya juga berdekatan dan tegak.
  • Bentuk matanya seperti almond tapi agak miring ke atas. Bahkan uniknya, tak sedikit anggora memiliki dua warna mata yang berbeda.
  • Di lihat dari postur tubuhnya, anggora terbilang ideal. Ramping sedikit berotot dengan ekor yang tebal juga panjang.
  • Termasuk kucing yang lincah dan gesit. Suka tempat tinggi dan pastinya gemar melompat-lompat. Sangat ramah dengan semua orang yang ditemui.
  • Kemudian dari segi perawatannya, tidak luput dari komitmen tinggi. Dalam perawatannya, kamu harus rajin-rajin menyisir dan membersihkan bulu lebatnya setiap minggu. Sebab dengan cara tersebut, bulu kucing akan terlihat rapi dan cantik. Bahkan bisa tumbuh semakin lebat lagi serta menjadikan bulu-bulunya senantiasa lembut tanpa lengket.
  • Selain bulu, perawatan lainnya adalah menyikat gigi si kucing dan harus dilakukan setiap hari atau setidaknya seminggu sekali. Sisa makanan yang menempel secara terus menerus bisa menyebabkan plak di gigi. Kalau tidak lekas dibersihkan akan menimbulkan bau mulut dan tentunya penyakit lainnya.
  • Untuk bagian kuku, kamu bisa memotong ketika sudah panjang. Lalu menyeka sudut mata untuk membersihkan kotoran yang menempel di sana. Kamu bisa menggunakan tisu atau kain lembut. Kerjakan secara hati-hati agar tidak menyakiti si kucing.
  • Terakhir jangan lupa untuk menyediakan kotak kotoran dan pastikan selalu dalam kondisi bersih. Manfaatkan pasir khusus untuk kucing guna mengurangi bau tak sedap. Di samping itu, tempat si kucing di tempat yang aman dan nyaman.

Kucing Persia

Kucing satu ini berasal dari negara Iran, Eropa. Sering kali disebut mirip dengan anggora. Malahan ada yang tertukar menyebut anggora itu Persia maupun sebaliknya. Biar tidak lagi salah sebut, berikut adalah ciri-ciri yang dimiliki oleh kucing Persia:

  • Memiliki bulu yang lebat dan lebih panjang jika dibandingkan dengan kucing anggora. Kucing primadona ini mempunyai bulu dengan panjang sekitar 5-10 sentimeter. Tak ketinggalan bagian ekor yang memiliki bulu lebat mengikuti bentuk tubuhnya.
  • Bentuk kepala Persia khas bulat dengan hidung yang minimalis atau pesek. Pipinya pun tampak gendut dan tembem. Sehingga membuat penampilan kucing ini kian menggemaskan.
  • Untuk bentuk matanya bulat dan lebar, kemudian dari segi warna sangat beragam. Ada warna keemasan, biru, kehijauan dan lainnya. Biasanya warna tersebut menyesuaikan warna bulunya.
  • Bagian daun telinga berbentuk tegak lurus tapi tidak terlalu tinggi. Ujungnya tumpul lalu miring ke depan. Dari segi ketebalannya, sangat tipis.
  • Sementara dari ukuran kakinya pendek namun kokoh menopang tubuhnya. Kemudian bagian tubuhnya tampak gemuk dan bulat, sehingga membuat tampilan si Persia seperti boneka. Sekalipun tampak kecil, tapi telapak kakinya datar dan besar dengan otot yang kuat. Jika kamu perhatikan, Persia memiliki cara berjalan yang tampak lambat dan lebih pelan dari pada kucing lainnya.
  • Bagian dada dan pundaknya lebar tapi perut bagian belakang cenderung lebih rendah dibanding sisi depan. Bentuk demikian membuat kucing ini disebut tipe Coby.
  • Di lihat dari sifatnya, kucing Persia sangat menyukai kebersihan. Ketika buang air kecil atau besar ia akan menuju ke tempatnya. Jadi tidak di sembarang tempat.
  • Suaranya lembut dan ramah terhadap semua orang. Termasuk kategori kucing yang tenang dan pendiam.

Menjadi salah satu dari jenis-jenis kucing peliharaan lucu, Persia terbagi menjadi beberapa macam seperti:

Kucing Persia Himalaya

Kucing Persia Himalaya
Jenis Kucing Persia Himalaya

Merupakan hasil persilangan antara kucing Persia dengan siam. Tentu saja penampilan kucing Himalaya ini mirip dengan keduanya dalam hal-hal tertentu. Persamaannya dengan kucing Persia adalah bentuk badan dan bulu lebatnya. Kemudian untuk warna mata biru dan pola warna rambut yang sama diperoleh dari indukan kucing siam. Bentuk bulu dan tebalnya mengikuti si Persia tapi hidungnya tidak terlalu pesek maupun mancung untuk si persia himalaya ini.

Kucing Persia medium

Kucing Persia Medium
Jenis Kucing Persia Medium

Kucing Persia medium memiliki ukuran kaki yang lebih panjang di antara jenis Persia lainnya. Bahkan bulu indahnya itu merupakan yang paling lebat di antara jenis lainnya. Kemudian bentuknya hidungnya tidak begitu pesek ataupun mancung. Sehingga membuat moncong yang dimiliki lebih runcing dari yang lain. Persia medium dibedakan jadi dua varian yakni longhair dan shorthair. Seperti namanya, perbedaan keduanya berdasarkan panjang dan pendeknya ukuran bulunya.

Kucing Persia peaknose

Kucing Persia Peaknose
Jenis Kucing Persia Peaknose

Bisa dibilang, Persia ini termasuk jenis dengan hidung paling pesek. Uniknya, kucing ini malahan dibanderol dengan harga yang tinggi. Untuk ukuran dewasa, bisa dihargai hingga belasan juta rupiah. Malahan sering diikutsertakan dalam berbagai kontes ataupun pertandingan. Jenis Persia peaknose juga terbagi dua. Namanya peaknose Persia yang mempunyai hidung pesek. Kemudian ada juga kucing Persia peaknose ekstrim yang memiliki bentuk hidung super tipis atau pesek. Kucing pesek yang paling pesek di antara Persia lainnya.

Kucing Persia flatnose

Kucing Persia Flatnose
Jenis Kucing Persia Flatnose

Hampir mirip dengan Persia peaknose, kucing ini memiliki bentuk hidung yang datar dan minimalis. Ukuran kakinya sedang tidak pendek maupun panjang menjadikan penampilan si kucing tampak semakin menggemaskan. Sifatnya pun juga lebih aktif dan lincah.

Itulah keempat jenis kucing Persia yang ada di Indonesia. Mungkin salah satu diantaranya cocok untuk kamu pelihara sendiri di rumah.

Untuk memelihara kucing Persia, kamu juga wajib mengetahui serangkaian perawatannya. Sebab beda jenis kucing, beda pula bentuk perawatannya. Dibawah ini merupakan cara merawat kucing persia:

  • Pilih mangkuk makan yang rendah karena Persia memiliki wajah datar dan hidung pendek cenderung menyukai tempat makan yang sangat rendah. Bila perlu wadah yang tidak ada pinggirannya sebab bisa menyisakan makanan di sana.
  • Manfaatkan pellet kayu untuk alas di kandang kucing. Sebab bahan tersebut tidak akan menggumpal dan tidak menempel pada kucing. Selain itu dapat mengurangi bau tak sedap yang berasal dari air kencing maupun kotoran kucing.
  • Biasakan untuk menyikat bulu-bulu kucing sedari kecil. Karena dengan begitu si kucing bisa menyesuaikan diri dan terbiasa. Kalau tidak, mungkin kamu akan kesulitan untuk merawat bulu-bulu indahnya. Pakailah sikat khusus untuk menyikat dan merawat bulu si Persia. Sehingga bulu-bulu yang kusut bisa kembali rapi lagi. Kalau sudah dimandikan segera keringkan badannya pakai handuk. Jangan lupa untuk menyisir bulunya agar semakin rapi dan memisahkan bulu yang bagus dengan yang rontok.
  • Pada bagian hidung juga harus dibersihkan karena Persia punya hidung lebih pendek jadi mudah tersumbat oleh kotoran. Kalau kamu bingung haru membersihkan pakai apa, kamu bisa gunakan cottonbud yang sebelumnya sudah dibasahi oleh air hangat.
  • Berikan vaksinasi secara berkala karena ini bagus untuk kesehatan si kucing. Mengingat Persia cukup rentan dengan infeksi saluran pernafasan, maka vaksinasi sangat penting untuk si kucing.

Kucing ragdoll

Kucing Ragdoll
Jenis Kucing Ragdoll

Seperti namanya, ragdoll memiliki makna boneka kain, kucing ini tampak lemas ketika tengah di angkat. Padahal tidak kenapa-kenapa dan belum diketahui secara pasti apa alasannya. Kucing satu ini cukup jarang ditemui atau mungkin pernah kamu temui tapi tidak tahu namanya. Kucing ras besar ini memiliki ukuran yang besar pula. Tapi jangan salah, bulunya sangat lembut, tebal dan panjang. Tidak kalah dengan kucing primadona lainnya.

Kucing yang bertubuh besar ini tidak kalah populer dengan lainnya, hanya saja belum banyak yang mengenalnya. Buat kamu yang ingin tahu lebih mengenai ragdoll berikut ada beberapa fakta unik mengenai kucing ini:

  • Terlihat seperti boneka yang lucu sebab bulunya lebat, panjang dan sangat lembut.
  • Termasuk kucing paling jinak dan cocok buat pemula yang ingin memelihara kucing penurut di rumah.
  • Memiliki ukuran tubuh yang besar dan kaki sedang. Bobot kucing jantan bisa mencapai 7-9 kilogram dan kucing betina 5-7 kilogram.
  • Sewaktu lahir, warna bulunya putih semua. Barulah selang 1-2 bulan mulai terlihat pola-pola lain dan semakin besar semakin tampak berbeda.
  • Punya tiga corak yang khas, pertama adalah colorpoint yaitu sebuah pola yang memiliki warna gelap di ujung tertentu seperti di kaki, ekor dan wajahnya. Kedua ada mitten yakni corak yang merupakan kebalikan dari colorpoint. Dimana pola gelapnya berada di kaki tapi terlihat seperti memakai sarung penutup kaki. Ketiga ada pola bicolor yang artinya dua warna sebab kucing ini memiliki dua warna yang berbeda. Unik sekali kan?
  • Ada pula ragdoll dengan varian ragamuffin yang memiliki corak lebih berbeda dari lainnya. Kemudian jenis ini tidak mempunyai sifat lemas seperti ragdoll pada umumnya.
  • Punya warna mata biru cerah dan indah khususnya untuk jenis ragdoll murni. Warna matanya seperti kucing siam dan himalaya. Terkadang ada yang tertukar menyebut ragdoll sebagai kucing siam.

Melihat bulu lembut si ragdoll yang sangat lebat, mungkin kamu akan bertanya-tanya bagaimana mengenai perawatannya. Apalagi si ragdoll bukanlah kucing yang mandiri. Berikut adalah langkah-langkah mudah perawatan kucing ragdoll:

  • Mandikan minimal satu kali dalam seminggu. Pakailah shampoo untuk kucing yang mengandung anti kutu. Supaya bulu-bulu indah si kucing tidak diserang oleh kutu kucing.
  • Setelah dimandikan, jangan lupa untuk memberikan handuk khusus untuk mengeringkan bulu-bulunya. Kemudian lanjut dengan menyisiri setiap helai bulu si ragdoll agar terlihat rapi. Untuk menyisiri bulunya, kamu bisa menerapkannya setiap hari, agar bulu-bulunya tidak kusut. Jadi tidak harus menunggu setelah dimandikan.
  • Berikan makan dan minum di wadah terpisah. Setelah selesai, beresi dan bersihkan pakan yang mungkin berserakan. Selanjutnya, bersihkan kandang yang ditempati si kucing agar ia makin nyaman berada di tempatnya.
  • Berikan nutrisi atau vitamin jika diperlukan dan sesuai anjuran. Biasanya suplemen tersebut untuk menjaga kesehatan si kucing agar tidak mudah sakit.
  • Jangan lupa untuk suntik vaksin karena si kucing juga perlu vaksinasi yang bagus untuk daya tahan tubuhnya.

Mudah sekali, bukan? Atau mungkin terdengar cukup sulit untuk dikerjakan? Sebetulnya mudah hanya saja perlu ketelatenan agar terbiasa.

Kucing siam

Kucing Siam
Jenis Kucing Siamese

Merupakan kucing ras dari negara Thailand dan dikenal dengan sebutan Siamese. Tentunya kucing ini sudah sangat populer di negaranya dan juga Indonesia bahkan di dunia. Karena itulah kucing siam dikenal sebagai Meezer. Siam termasuk kucing yang gesit dan menggemaskan. Warna matanya yang biru turut diturunkan ke kucing Himalaya, lho. Betul sekali, jadi Persia Himalaya merupakan hasil keturunan dari kucing Persia dengan siam.

Sementara itu, siam punya beberapa varian yang berbeda-beda seperti:

  • Siam tradisional yang merupakan kucing paling besar di antara siam yang lainnya. Ia juga dikenal sebagai kucing si kepala apel sebab bentuk kepalanya seperti buah apel.
  • Siam klasik yang dari tampilannya terlihat mirip seperti kucing tradisional namun ukurannya lebih kecil. Selain itu dari ukuran ekor, badan dan tubuhnya jauh lebih panjang dari pada kucing siam tradisional. Kemudian untuk bentuk kepalanya cenderung segitiga dan punya cekungan kecil di bagian hidungnya. Siam jenis ini termasuk yang rawan sakit karena itu harus dirawat baik-baik.
  • Kucing siam modern yang merupakan generasi dari persilangan siam tradisional dan klasik. Menarik sekali, kan? Bentuk tubuhnya ramping dan hidungnya ramping. Hanya saja umur hidup dari siam satu ini cukup pendek, sekitar 2-5 tahun saja.

Untuk menjaga kucing siamese agar tetap sehat, tentu harus dipelihara dengan baik. Berikut ini adalah cara dalam merawat kucing siam:

  • Seminggu sekali gigi kucing harus dibersihkan. Kalau mau lebih bagus lagi setiap hari dibersihkannya. Menggosok gigi kucing dimaksudkan untuk mencegah adanya pembengkakan bagian gusi.
  • Menyisir bulu-bulunya secara rutin untuk memisahkan bulu-bulu yang sudah rontok.
  • Gunakan shampoo khusus kucing sewaktu memandikan agar bulu-bulunya tidak rusak dan senantiasa terlihat unik.
  • Berikan obat kutu jika diperlukan supaya bulu lembutnya terhindar dari serangan kutu kucing.
  • Bersihkan kandang secara berkala agar tidak menimbulkan bau dan kotor yang bisa membawa penyakit untuk si kucing.

Kucing Maine Coon

kucing maine coon
Jenis Kucing Maine Coon

Selanjutnya ada kucing Maine coon yang merupakan ras kucing raksasa yang berasal dari negara Maine, Amerika Serikat. Penampilan kucing ini mungkin terlihat garang tapi sebetulnya sangat lembut. Termasuk satu dari sekian banyaknya macam – macam jenis kucing di Indonesia yang sangat bersahabat dengan pemiliknya. Buat kamu yang masih belum tahu seperti apa kucing Maine coon ini, berikut adalah beberapa hal yang menggambarkan kucing ini:

  • Ukuran tubuhnya yang betul-betul besar karena itu disebut kucing raksasa. Bobot kucing jantannya 6-9 kilogram bahkan lebih. Sedangkan berat kucing betina sekitar 4-6 kilogram. Sementara dilihat dari ukuran panjangnya bisa mencapai 40 sampai 120 sentimeter.
  • Tidak hanya ukuran tubuhnya saja yang panjang tapi juga bulu-bulunya. Terbayang kan betapa menggemaskan kucing ini. Bulu-bulu lebat dan lembut tersebut bisa mencapai ukuran 7-10 sentimeter lho.
  • Maine coon suka bermain air dan bisa berenang. Tidak seperti kebanyakan kucing lainnya, Maine coon sangat berbeda. Terdapat mantel anti air pada setiap bulu-bulunya, sehingga membuatnya bisa berenang. Pastinya ketika kamu memelihara kucing ini tidak kerepotan lagi untuk membersihkannya atau memandikannya. Kamu juga bisa menyediakan kolam portable atau kolam kecil khusus buat si kucing agar bisa bermain air maupun berenang. Kalau kamu suka hujan-hujanan kamu pun bisa mengajak si Maine coon juga. Pasti ia akan sangat menyukai.
  • Punya kelainan polidaktili atau kelebihan jari kuku, dimana jumlah jari kaki Maine coon ada 6. Unik bukan? Tak jarang para penjual menggunakan keunikan tersebut untuk mendapatkan harga jual yang tinggi.
  • Sebagian besar Maine coon tidak menyukai ketinggian. Tapi mereka tidak merasa keberatan untuk menaiki tangga di rumah.
  • Suka sekali mencari perhatian sang pemilik. Ia bahkan akan mengikuti si pemilik dan cari-cari perhatian jika tidak diperhatikan.

Sama seperti kucing-kucing lainnya, Maine coon juga memerlukan perawatan tersendiri agar tidak mudah sakit. Selain itu, perawatan ini ditujukan pula untuk memelihara bulu si kucing agar semakin indah dan tentu tidak rontok. Berikut selengkapnya:

  • Berikan makanan yang seimbang dan bernutrisi. Kamu bisa memberikan aneka ikan-ikan, daging ataupun makanan kemasan khusus untuk si kucing.
  • Kondisikan kebersihan kandang jangan lupa secara berkala untuk mencuci kandang beserta peralatan makannya. Sebab kalau kandangnya bau dan kotor, juga akan berefek ke si Maine coon. Tentunya kamu tak ingin jika si kucing mahal ini terlihat kotor kan?
  • Mandikan secara rutin dan gunakan shampoo khusus untuk si kucing agar bulu-bulu makin indah dan terawat dengan baik
  • Berikan vaksinasi untuk menunjang daya tahan tubuhnya dan supaya tidak mudah sakit.
  • Ajak jalan-jalan atau bermain karena si Maine coon suka sekali cari perhatian pemiliknya. Jangan biarkan kucing lama-lama sendirian ya.

Kucing Siberia

Kucing Siberia
Kucing siberia

Kucing Siberia yang mempunyai sebutan di Negara Indonesia bernama kucing bulu setengah Panjang moskwa merupakan ras kucing domestik alami yang berasal dari negara Rusia tepatnya di Siberia. Jenis Kucing ini mempunyai nama lengkap yaitu kucing hutan Siberia. Sebenarnya kucing Siberia ini masih tergolong dekat dengan ras kucing maine coon dan juga Norwegian forest cat atau kucing hutan norwegia. Menurut sumber Wikipedia, kucing Siberia ini diperkirakan muncul pada 1000 tahun silam dan sudah mulai mengikuti konten kucing di Inggris sekitar tahun 1871.

Kucing ras ini mempunyai tubuh yang pendek dengan bulu yang tidak terlalu Panjang. Kucing Siberia mempunyai ciri-ciri yang terdapat pada bagian daun telinga yang ujungnya membentuk runcingan dengan ukuran matanya yang terlihat kecil jika dilihat dan dibandingkan dari ukuran kepala, selain itu juga kucing ini mempunyai ekor yang cukup mengembang.

Dengan kepribadian yang ramah, baik, cerdas, kuat, giat dan tentunya lincah, kucing Siberia ini akan menyambut dan mengeluarkan suara meong khasnya ketika pemiliknya tiba. Dan kepribadian lainnya dari kucing Siberia ini adalah suka menjelajah keluar rumah senang bermain air.

Kucing Eksotis / Kucing Exotic Shorthair

Kucing Exotic Shorthair
Kucing exotic shorthair

Jenis kucing eksotis atau kucing exotic shorthair ini ada dari hasil persilangan antara ras kucing bulu pendek Amerika dengan kucing Persia. Tentunya karena dari hasil persilangan tersebut, jika dilihat dari ciri fisik, karakter, kepribadian hingga gangguan kesehatannya pun sama persis dengan induk aslinya si kucing Persia. Hanya sifat dan ukuran bulunya saja yang berbeda karena kucing ini mempunyai bulu yang sangat pendek.

Kucing eksotis ini sebenarnya mempunyai banyak jeni, akan tetapi yang paling popular di Indonesia adalah kucing exotic shorthair atau dengan sebutan kucing berbulu pendek. Kucing ini mulai diperkenalkan di negara kita mulai tahun 2005 yang lalu. Dan tentunya hingga saat ini kucing tersebut banyak sekali peminatnya serta yang menjadi salah satu alasan kuatnya untuk diminati karena mudahnya merawat jenis kucing ini.

Kucing Bengal

Kucing Bengal
Kucing bengal

Didapat dari berbagai sumber terpercaya, jenis kucing Bengal dihasilkan dari persilangan Asian leopard dengan ras kucing hitam lokal yang biasa disebut dengan kucing domestik. Hasil persilangan tersebut tergolong cukup panjang dimulai pada tahun 1960 hingga 1963 yang dilakukan oleh seorang peneliti dengan nama Jean Mills. Mrs. Mills mempelajari berbagai penyakit berhubungan dengan kucing seperti penyakit leukemia, kanker jan juga penyakit-penyakit lainnya.

Salah satu dari anak kucing betina Asian leopard tersebut disilangkan Kembali dengan ayahnya (kucing dimestik) lagi dan menghasilkan anak-anak kucing dengan tutul-tutul ditubuhnya yang menarik. Dan disinilah asal mula lahirnya ras kucing Bengal ke dunia. Ciri khas kucing Bengal ini sangat suka dengan air, tentu sangat berbeda jauh sekali dengan kucing pada umumnya.

Jenis kucing Bengal jantan dewasa mempunyai berat badan hingga 10 kilogram, namun untuk jenis kucing betina hanya setengahnya, yaitu 4 hingga 5 kilogram.

Kucing Munchkin

kucing munchkin
Kucing munchkin

Kucing munchkin adalah salah satu jenis kucing yang mempunyai kaki pendek, berawal dari variasi genetik secara natural atau tanpa campur tangan manusia. Jenis kucing munchkin sendiri pertama kali mulai dikembangbiakkan oleh manusia pada tahun sekitar 1980 an di negara Amerika Serikat (tempat asal kucing munchkin).

Ciri yang terdapat pada kaki kucing ini mengakibatkannya di daulat menjadi salah satu jenis kucing terkecil yang ada di dunia ini. Di negara kita Indonesia justru baru mengetahui jenis kucing munchkin mulai pada tahun 2014.

Untuk kamu yang belum tahu, berat dari kucing lucu dan menggemaskan ini mencapai 3 hingga 4 kilogram untuk si jantan. Sedangankan untuk jenis beritanya justru memiliki berat yang melebihi dari berat kucing munchkin jantan. Kucing munchkin pada umumnya memiliki bulu yang cukup pendek dan ada juga yang memiliki bulu panjang tergantung jika dilihat dari aneka ragam jenisnya. Ras kucing ini termasuk ke dalam jenis kucing yang bisa dibilang cukup istimewa. Oleh karena itu, kucing ini sering dikawin silangkan dengan jenis kucing lainnya.

Akibat dari seringnya dikawin silangkan, tentu saja akan menghasilkan beraneka ragam jenis kucing munchkin baru dan biasanya keturunannya selalu menjadi lebih menarik disbandingkan dengan indukan aslinya.

Berikut adalah beberapa jenis ras munchkin yang sudah ada di dunia:

  • Munchkin Jenis Kinkalow
  • Munchkin Jenis Genetta
  • Munchkin Jenis Minskin dan Bambino
  • Munchkin Jenis Napoleon
  • Munchkin Jenis Lambkin
  • Munchkin Jenis Scottish Kilts

Kucing Caracal

Kucing Caracal
Kucing caracal

Kucing caracal atau bisa juga disebut dengan kucing karakal mempunyai tubuh yang ramping akan tetapi berotot dengan kaki yang cukup panjang dengan ekor yang pendek. Habitat jenis kucing ini berada di benua Asia dan Afrika.

Kucing karakal mempunyai warna bulu yang bervariasi, diantaranya warna merah anggur, abu-abu dan berwarna coklat pasir. Kucing karakal pada usia remaja mempunyai bintik kemerahan pada bagian bawah. Kucing karakal dewasa tidak mempunyai tanda, kecuali bintik hitam yang ada di bagian atas mata dan bercak putih pada area sekitar mata dan hidungnya. Pada bagian dagu bawah dan tubuhnya berwarna putih dengan garis hitam sempit yang membentang dari antara sudut mata ke hidungnya.

Ciri yang paling mencolok dari kucing ini adalah telinganya yang berwarna hitam dan berumbai. Tentunya sudah cukup menjelaskan darimana asal usul namanya, karakulak yang merupakan bahasa Turki dengan arti “telinga hitam”. Kucing ini diklasifikasikan menjadi kucing terberat dan tercepat dari seluruh jenis kucing lainnya. Pemilik kucing karakal ini di Indonesia sendiri cukup banyak pemiliknya, di antara lainnya yaitu para selebriti Baim Paula, Fardhan dan Faricha.

Kucing Savannah / Kucing Sabana

Kucing Sabana
Kucing savannah / kucing sabana

Sudah cukup banyak para peminat yang mengetahui jenis kucing savannah, atau di Indonesia sendiri mempunyai julukan nama kucing sabana. Karena memang kucing liar ini dapat beradaptasi dengan manusia dan bisa kita pelihara. Hal tersebut juga sudah dibuktikan oleh beberapa selebriti tanah air yang bisa memelihara kucing dari Afrika ini.

Bisa dibilang mungkin kamu hanya mengenal beberapa jenis kucing peliharaan seperti persia, anggora, siam ataupun ras kucing domestik. Dengan banyaknya berdatangan kucing-kucing impor, akan membuat tantangan tersendiri untuk kamu untuk dapat memelihara jenis kucing liar atau kucing hutan lainnya seperti kucing savannah.

Memang sudah biasa untuk para peminat hewan-hewan liar adalah memelihara puncak tertinggi rantai makanan seperti memelihara singa, macan ataupun harimau. Memelihara hewan tersebutpun tergolong sangat jarang, mungkin hanya segelintir kelompok tertentu atau individu saja di Indonesia yang sanggup memelihara hewan-hewan buas tersebut. Ditambah lagi karena spesiesnya yang memang dilindungi dan juga ditambah dengan perawatan serta fasilitasnya yang luar biasa mahal.

Maaf kak agak menyimpang, kembali lagi ke topik pembahasan. Kucing savannah merupakan kucing yang terbentuk akibat dari hasil kasin silang dari kucing liar serval dari negara Afrika dengan kucing domestik ras bengal, siam dan kucing mau mesir. Kucing ini sudah dinobatkan oleh Gunness World Records sebagai jenis kucing terpanjang di dunia. Kucing ini mempunyai panjang 44 centimeter atau 17,1 inci. Sabana menjadi kucing terpopuler di negara Amerika Serikat dan termasuk salah satu hewan termahal mencapai harga $4.000 hingga $35.000 atau sekitar 126 hingga 343 juta rupiah pada tahun 2014. Sedangkan di Indonesia sendiri pada tahun tersebut hanya sekitar 35 juta rupiah saja.

Kucing Russian Blue

Kucing Russian Blue
Russian blue

Kucing Russian Blue memang terbilang sangat populer untuk para peminat kucing. Untuk mempelajari tentang kucing dari Rusia ini bisa menjadi wawasan baru untuk kamu yang tetarik untuk memeliharanya. Dengan memiliki segudang keunikan, jenis kucing ini akan cocok untuk dijadikan teman hidup. Terlebih lagi dengan sifatnya yang periang, sepertinya akan mampu membuat perasaan kamu selalu ceria jika sedang didekatnya.

Kucing Russian Blue ini tergolong jenis kucing berbulu pendek. Bisa jadi kucing ini banyak diminati dikarenakan perawatannya yang cukup mudah sehingga kucing ini dapat dirawat dengan biaya yang bisa dikatakan tergolong cukup murah.

Menurut dari berbagai sumber, ternyata jenis kucing Russian Blue sudah mengalami genetik yang unik karena pada awalnya kucing ini hidup di hutan-hutan daerah negara Rusia di bagian utara. Yang sudah kita ketahui bahwa negara Rusia itu memiliki iklim yang cukup ekstrim. Kucing ras ini mulai dikenal pada tahun sekitar 1860 an ketika sedang musim para pelaut berlayar.

Kucing Bulu Pendek Britania

Kucing British Shorthair
Kucing bulu pendek britania raya

Kucing bulu pendek Britania atau lebih sering disebut dengan kucing BSH (Kucing British Shorthair) adalah salah satu jenis kucing yang mempunyai karakteristik unik. Kucing BSH ini sangat mudah sekali untuk menjadi gemuk dikarenakan kucing bulu pendek Britania ini tidak terlalu aktif dengan hobi yang unik, yaitu rebahan.

Jenis kucing yang satu ini mempunyai harga yang terbilang cukup tinggi dan ditambah lagi dengan biaya perawatannya yang tidak sedikit. Namun dengan demikian, kucing bulu pendek Britania tetap menjadi primadona diantara kalangan peminat kucing karena tingkah lakunya yang mampu membuat gemas orang-orang yang ada didekatnya dan miliki umur yang panjang.

Jika dilihat dari namanya, mungkin saja kamu sudah pasti dapat menebak bahwa kucing ini berasal dari negara Inggris. Menurut para ahli dari berbagai sumber yang mempelajari sejarah tentang kucing BSH menyatakan bahwa kucing british ini memiliki sejarah yang cukup panjang dikarenakan dipercaya kalau nenek moyang ras kucing ini berkaitan dengan bangsa Romawi.

Kucing Domestik

Kucing Domestik
Kucing domestik

Untuk para peminat kucing tentunya sudah tidak asik jika mendengar nama kucing domestik. Jenis kucing ini biasa disebut dengan kucing lokal dan sering pula disebut dengan kucing kampung. Namun, sebagian orang selalu menganggap kalau kucing kampung ini adalah kucing liar yang secara tidak sengaja tersebar di jalanan dan biasa mengorek atau mengais sampah. Padahal jika kucing jenis ini dirawat dan dipelihara dengan baik dan benar akan menjadi kucing lokal rumahan yang tentunya akan menjadi jinak pula sifatnya.

Kucing domestik selalu khas pada suatu wilayah atau habitatnya. Sama hal nya dengan kucing lainnya, jenis kucing ini memiliki ciri dan warna bulu yang sangat beragam, begitu pula dengan ekornya. Sedangkan untuk sifat dan karakternya agak sedikit berbeda dengan kucing ras pada umumnya.

Kucing domestik diklasifikasikan pada tahun 1758 untuk pertama kalinya dalam Systema Naterae edisi ke 10 yang dinyatakan oleh Carolus Linnaeus. Kucing domestik diperkirakan sudah ada sekitar 6 sampai 7 juta tahun yang lalu serta berbagi nenek moyang yang sama di area benua Asia.

Kucing Jawa

Kucing Jawa
Kucing jawa

Tentunya kucing sangat sering dijumpai dan sudah dikenal seantero negeri tercinta ini adalah jenis kucing Jawa. Kucing ini merupakan salah satu kucing lokal yang cukup terkenal dengan populasi yang sangat banyak hingga terkadang hidup tanpa mempunyai pemilik. Namun, dengan demikian tak sedikit juga peminat kucing yang merawatnya dan menjadikan kucing ini tak kalah dengan kucing ras lainnya.

Jelas akan berbeda dengan hidup kucing ras lainnya, kucing jawa juga sering disebut dengan kucing liar sebab mempunyai daya tahan yang cukup kuat. Tidak jauh berbeda dengan jenis kucing oriental lainnya seperti kucing bali dan kucing siam, kucing ini memiliki beberapa cirinya yang bisa dibilang hampir mirip. Berikut ini ciri yang dimiliki oleh kucing jawa:

  • mempunyai umur panjang antara 14 hingga 18 tahun
  • berat badan mencapai 4 hingga 6 kilogram
  • memiliki kepala dan daun telinga berbentuk segitiga
  • mata berwarna biru atau bisa juga berbeda sesuai jenis
  • memiliki kaki yang panjang dan langsing
  • mempunyai bulu yang halus namun sedikit panjang

Kucing Bali

Kucing Bali
Kucing bali / balinese

Untuk para peminat kucing tentunya sudah tidak asing dengan jenis kucing Bali atau bisa juga disebut dengan kucing Balinese yang awal mulanya bernama kucing bulu panjang siam. Kucing ini merupakan salah satu ras kucing alami akibat hasil dari mutasi genetik pada ras kucing siam. Perbedaan dari ras kucing bali dengan ras kucing siam terdapat pada bagian ukuran bulunya saja, kucing bali berbulu sedang, namun untuk kucing siam berbulu pendek. Ras dari kucing ini ialah ras kucing oriental, memiliki tubuh yang cukup panjang akan tetapi mempunyai postur tubuh yang langsing.

Sekitar pada tahun 1920 an, kucing bulu panjang siam (kucing bali / kucing balinese) dianggap sebagai kucing aneh sehingga banyak sekali breeder yang menjualnya dengan harga yang cukup murah. Sekitar pada tahun 1950 an malai ada yang ingin mengembangbiakkan ras kucing ini agar terpisah dari ras kucing siam dan menjadikannya ras tersendiri. peternak kucing dengan nama Marison Dorsey dari Rai-Mar Cattery di California dan Helen Smith dari MerryNews Catteri di New York mempunyai tekat untuk mengembangbiakkan ras kucing bali. Helen yang menamai ras ini dengan nama “Bali” dikarenakan keanggunakan kucing ini sama seperti gemulainya penari Bali.

Kucing Marble

Kucing Marble
Kucing marble

Sama hal nya dengan kucing bengal, kucing marble masih tergolong 1 tipe dengan kucing bengal memang kucing ini merupakan keturunan dari hasil perlilangan antara Asian leopard dengan ras kucing domestik berwarna hitam yang dilakukan oleh seorang peneliti dengan nama Jean Mills. Mrs. Mills melakukan persilangan ini bertujuan agar dapat menyatukan antara bulu kucing liar dengan kucing domestik.

Pada tahun 1963, Jean Mills sukses melakukan kawin silang antara ke dua jenis kucing tersebut dan berhasil di dokumentasikan. Kucing marble akhirnya telah di akui oleh pihak TICA pada tahun 1991 sebagai championship dan GCCF pun ikut mengakui keberadaan kucing ini pada tahun 1997. ACF pun ikut mengakui kucing ini pada tahun 1999 dan CFA yang belum lama ini mengakui keberadaan jenis kucing ini pada tahun 2016.

Kucing Abisinia

Kucing Abisinia
Kucing abisinia / abyssinian

Jika mendengar nama kucing Abisinia atau biasa juga disebut kucing abyssinian memang masih belum terlalu familiar bagi sebagian masyarakat awam. Akan tetapi akan berbeda bagi para peminat kucing tentunya. Kucing yang juga dikenal dengan singkatan Aby mempunyai bentuk fisik serta karakter yang berbeda dengan jenis kucing ras lainnya. Dilihat dari bentuk mata serta kilauan bulu pendeknya juga tentu akan membuat kucing ini menjadi salah satu kucing yang istimewa.

Kucing Abisinia atau kucing abyssinian ini merupakan salah satu kucing yang paling banyak dicari serta digemari oleh sebagian penduduk Amerika Serikat. Hal tersebut dikarenakan jenis kucing ini sangat mudah untuk dirawat dan juga sangat pintar. Namun, pada saat ini tidak hanya Amerika saja, banyak juga negara-negara diberbagai belahan dunia ini menjatuhkan pilihannya kepada kucing ras berbulu pendek ini sebagai hewan peliharaan dirumahnya.

Kucing Somali

Kucing somali
Kucing somali

Kucing somali merupakan salah satu ras kucing yang terbentuk dengan cara yang tidak disengaja. Kucing somali ini merupakan versi kucing bulu panjang dari ras Abyssinian atau kucing abisinia. Pada awalnya ras kucing ini muncul dengan tiba-tiba pada sekitar tahun 1920 hingga 1930 an. Ras kucing ini dianggap gagal dan tidak ada satupun dari para peternak kucing yang mau mengakui kalau ras somali ini merupakan ras abyssinian. Tentu saja akibat hal tersebut, keberadaan jenis kucing ini disembunyikan.

Kucing somali ini pada akhirnya dilakukan program pembiakkan yang dilakukan oleh seorang peternak kucing yang berasal dari negara Amerika Serikat pada tahun 1960 dan sekaligus juga bertujuan untuk memisahkan ras somali dengan ras abyssinian. Nama dari somali ini diambil dari kata “Somalia” yang merukan dari nama asal negaranya.

Somali mendapatkan pengakuan pertama kalinya dari organisasi pendaftaran kucing menjadi ras tersendiri dan juga mempunyai sifat genetik yang sangat stabil serta memiliki kelasnya sendiri didalam kontes kucing yang diadakan oleh CFA pada tahun 1991. Tentunya pendaftaran kucing yang berada di Inggris pun yang bernama Great Britain Cat Association ikut meliriknya serta juga mengakui dan mengizinkan ras somali untuk dapat mengikuti kontes kucing.

Kucing Albino

Kucing Albino
Kucing albino

Kucing albino menjadi salah satu jenis kucing yang biasanya dipelihara oleh sebagian orang. Sama halnya dengan manusia, hewan mamalia seperti kucing juga bisa mengalami kelainan genetik. Salah satunya adalah kelainan genetik albino yang biasanya terjadi hampir pada semua jenis hewan mamalia. Pada kucing albino ini memiliki kelainan tidak adanya gen TYR yang terkandung didalam DB=NA pada tubuhnya. Gen ini merupakan gen yang mempunyai tanggung jawab dalam memproduksikan melanin. Sangat jarang sekali terjadinya kelainan genetik ini yang bisa dibilang hanya terjadi sekitar 2% dari seluruh populasinya di seluruh dunia.

Dengan jarangnya kelainan genetik tersebut membuat kucing albino ini menjadi salah satu kucing yang langka. Oleh karena itu, bagi yang mempunyai kucing albino akan menjadi salah satu hal unik tersendiri bagi pemiliknya.

Dilain dengan keunikannya tersebut, dengan adanya kelainan genetik tentunya akan berdampak dan membuat arganisme kucing ini menjadi rentan dan cepat lelah. Kucing albino cenderung akan kurang aktif dan akan mudah sekali terserang penyakit.

Kucing Scottish Fold

Kucing Scottish Fold
Kucing scottish fold

Kucing scottish fold atau yang dikenal dengan nama Indonesia kucing telinga lipat Skotlandia yang dahulu kata mempunyai nama flops adalah salah satu jenis kucing alami yang berasal dari negara Sklotlandia. Kucing scottish fold mempunyai ciri khas dan keunikan tersendiri yang terdapat pada bagian daun telinganya yang melipat ke arah depan, sehingga membuat jenis kucing ini disebut dengan kucing berwajah burung hantu dengan sebutan kucing coupari.

Akan tetapi, kucing telinga lipat Skotlandia ini ada juga yang lahir dengan daun telinga yang tidak terlipat. Daun telinga tersebut berdiri tegak dan meruncing sama halnya seperti kucing ras lainnya. Pada awalnya ditahun 1961 kucing ini pertama kali bernama Susie, kucing berbulu putih yang mempunyai penampilan dengan telinga yang terlipat ditemukan sedang hamil oleh seorang petani di area pertanian di Perthshire, Skotlandia. Ketika lahir, salah satu anak Susie diadopsi oleh William Ross dan istrinya Mary, tetangga si petani yang tentunya merupakan peminat kucing. Kucing tersebut diberi nama “flops” dengan singkatan “Floppy ears” dan berubah namanya menjadi scottish fold pada tahun 1966. Pada tahun yang sama Mr. Ross mendaftarkan ras kucing ini kepada GCCF (Foverning Council of the Cat Fancy).

Kucing Burma

Kucing Burma
Kucing burma

Kucing Burma merupakan salah satu jenis kucing yang berasal dari negara Burma yang sekarang sudah menjadi Myanmar. Kucing burma ini terpecah menjadi dua kelompok, yaitu Burma Britania raya dan juga Burma Amerika. Kucing burma mampu bertahan hidup bisa mencapai 16 hingga 18 tahun. Keturunan dari kucing burma yang ada saat ini banyak merupakan hasil keturunan dari kucing burma betina yang mempunyai nama Wong Mau, yang pada mulanya dibawa ke Amerika Serikat sekitar pada tahun 1930 an.

Di impor oleh Dr. Joseph Thompson dari San Francisco seekor kucing burma betina berwarna coklat tua dari Myanmar pada awal tahun 1930 an. Dikarenakan tidak adanya kucing yang sama dengan Wong Mau, pada akhirnya kucing ini disilangkan dengan ras kucing siam. Setelah itu, lahirlah anak-anak kucing ras baru yang mempunyai karakteristik sama seperti kucing siam. Dengan demikian telah menunjukkan kalau Wong Mau telah menciptakan ras kucing tonkin, bukan ras kucing burma. Hasil dari kelanjutan persilangan tersebut ternyata memberikan hasil dengan tiga warna dan sifatnya yang berbeda. Pada tahun 1936 barulah kucing ini mulai dikenal dan mulai di impor ke Britania Raya. Pada tahun 1960 an kucing burma sudah bisa menghasilkan warna lain pada bulunya.

Kucing Tonkin

Kucing tonkin
Kucing tonkin

Kucing tonkin merupakan salah satu ras kucing yang asal mulanya terbentuk di Kanada yang merupakan hasil persilangan antara ras kucing siam dengan ras kucing burma.

Pada tahun 1960 an jenis kucing tonkin telah diakui di Kanada. Pada tahun 1971, CCA pun mengakuinya, kucing tonkin sudah mempunyai status “Championship”. Selanjutnya gelar CFA dan TICA pun juga memberikan status yang sama pada tahun 1979.

Kucing Burmilla

Kucing burmilla
Kucing burmilla

Kucing burmilla merupakan salah satu ras kucing yang muncul dari hasil persilangan antara kucing burma dan chinchilla. Jika ditelusuri lebih dalam, kucing burmilla ini mempunyai dua jenis kucing yaitu kucing bulu pendek burmilla dan kucing bulu panjang burmilla.

Dalam masa perkembangannya, nama kucing burmilla lebih mengarah ke versi kucing berbulu pendek saja. Dikarenakan dari beberapa asosiasi mengakui kucing burmilla yang berbulu panjang sebagai satu ras tersendiri yang sudah dikenal dengan nama kucing bulu setengah panjang asia atau Asian semi-longhair cat dan dikenal juga sebagai Tiffanie.

Kata “burmilla” ini hasil dari gabungan dari induknya sendiri “burma” dan “chinchilla”. Nama ini diakui menjadi standar ras burmilla pada tahun 1984 dengan sifat-sifat genetik yang stabil. Pada tahun 1990 disebuah kontes kucing di negara Inggris, kucing burmilla telah mendapatkan pengakuan dari FiFe (Federation Internationale Feline).

Kucing Hutan Norwegia

Kucing Hutan Norwegia
Kucing hutan norwegia

Salah satu jenis kucing yang cukup terkenal jika dilihat dari tampilan yang mempesona dan gagah tentu saja kucing hutan norwegia atau dengan sebutan nama inggrisnya Norwegian Forest cat. kucing hutan norwegia ini merupakan ras kucing alami yang ditemui dari daerah bernama Norway. Jika dilihat dari ukurannya, bisa dibilang kucing hutan norwegia adalah kucing yang paling besar. Walaupun masih tergolong sebagai kucing hutan, namun kucing ini bisa menjadi manja dan bersahabat dengan manusia. Sudah banyak juga orang yang memeliharanya termasuk juga di Indonesia.

Kucing hutan norwegia ini untuk pertama kalinya di akui oleh organisasi pendaftaran kucing dengan nama European Federation Internationale Feline pada tahun 1970 an dibantu oleh club kucing yang bernama Carl-Fredrik Nordane. Pada tahun 1993 kucing ini mendapat kengakuan lagi oleh CFA (Cat Fancier’s Association).

Norwegian forest cat atau kucing hutan norwegia ini mampu hidup mencapai sekitar 14 hingga 16 tahun bahkan bisa lebih dari itu. Untuk di negara Amerika Serikat, kucing hutan norwegia dibandrol dengan harga sekitar $550 hingga $800. Sedangkan di Indonesia harga dari kucing ini jauh lebih murah dimulai dari Rp. 1.500.000 untuk kitten.

Kucing Hutan

Kucing Hutan
Kucing hutan

Kucing hutan lebih mengarah pada jenis-jenis ras kucing (anggota suku Felidae) yang hidup di alam liar, lebih tempatnya di hutan. Istilah ini juga bersifat umum (generik), karena memang mencakup beberapa jenis kucing besar yang memiliki ukuran lebih kecil, akan tetapi bukan jenis kucing yang hidup di area gurun atau pun padang rumput, dan juga tidak mengarah kepada kucing rumahan yang bisa dibilang lebih jinak.

Di negara kita sendiri, Indonesia juga mempunyai cukup banyak jenis-jenis ras kucing hutan. Dibawah ini merupakan jenis-jenis ras kucing yang biasanya disebut sebagai jenis kucing hutan yang ditemukan di hutan Indonesia:

  • macan dahan benua (Neofelis nebulosa)
  • macan dahan kalimantan (Neofelis diardi syn. Felis diardi)
  • kucing batu (Pardofelis marmorata, syn. Felis marmorata)
  • kucing emas asia (Catopuma temmincki)
  • kucing congkok (atau bisa juga disebut meong congkok, Prionailurus bengalensis syn. Felis bengalensis).

Kucing birman

Kucing Birman
Kucing birman

Kucing birman atau dengan kata lain kucing birma merupakan salah satu ras kucing alami, Prancis adalah tempat asal muasal kucing ini. Kucing birma bisa dibilang cukup bersahabat dengan manusia, oleh karena itu kucing ini mempunyai banyak peminat.  Jika diliat sekilas, kucing birma terlihat hampir sama dengan ras kucing siamese dan balinese. Namun jika diperjelas, akan terlihat bedanya yaitu pada bagian warna mata dan bulu yang berada ditubuhnya.

Kucing birma mempunyai ukuran tubuh sekitar 4 hingga 6 kilogram. Kucing ini mempunyai warna mata biru. Negara Inggris untuk pertama kalinya mengakui keberadaannya kucing ini pada tahun 1966, lalu disusul Negara Amerika Serikat pada tahun 1967 mengakui keberadaanya oleh CFA (Cat Fancier’s Association).

Kucing hitam

Kucing Hitam
Kucing hitam

Berbicara tentang kucing hitam, biasanya kucing yang berwarna hitam ini selalu identik dengan hal mistis dan juga sihir. Di setiap tempat bahkan selalu ada bahasan tentang mitos mengenai kucing hitam dan selalu menggapnya sebagai kucing yang membawa sial atau akan mendatangkan nasib buruk. Hal tersebut membuat orang-orang harus berfikir dua kali untuk dapat memeliharanya bahkan ada juga yang memang tidak ingin memilikinya karena percaya dengan mitos tersebut. Di negara Skotlandia justru kebalikannya, kucing hitam ini sebagai pembawa keberuntungan dan nasib baik untuk si pemiliknya.

Pasalnya kucing hitam sebenarnya bukan suatu ras kucing, melainkan kucing yang dibedakan berdasarkan dari warnanya saja. Kucing ini adalah kucing domestik yang seluruh badannya diselimuti bulu yang berwarna hitam polos. CFA (Cat Facier’s Association) sebagai organisasi pendaftaran kucing juga mengakui bahwa kucing yang mampu mempunyai bulu berwarna hitam polos itu ada 22 jenis kucing.

Toyger

Toyger
Toyger

Kucing toyger merupakan salah satu jenis kucing dari hasil kawin silang antara ras kucing domestik dengan ras kucing bengal. Kucing ini muncul pertama kali di negara Amerika Serikat yang memang sengaja diciptakan oleh peternak kucing yang bernama Judy Sudgen di tempat bernama EEYAAS Cattery. Hasil kerja kerasnya selama bertahun-tahun akhirnya membuahkan hasil yang melahirkan anak-anak kucing jenis baru dengan warna belang yang menyerupai harimau.

Sekitar tahun 1993, ras kucing toyger meminta agar TICA (The International Cat Association) agar dapat mengakui jenis kucing baru ini. Pada tahun 2000, TICA menyetujui dan memberinya status “Preliminary New Breed” kepada ras toyger dan ditahun 2007 ras kucing ini berubah statusnya menjadi “Championship” dengan arti lain bahwa kucing toyger sudah bisa diikutsertakan ke dalam kontes kucing.

Kucing Manx

Kucing manx
Kucing manx

Kucing manx yang dikenal dengan nama lain rumpy ini merupakan salah satu ras kucing yang tidak mempunyai ekor, dan kalau ada ekor tentunya akan berukuran sangat pendek sekali. Jenis kucing manx berasal dari pulau kecil yang berada di kawasan area Britania Raya dengan nama Isle of Man. Kucing manx adalah salah satu ras kucing tertua yang sudah terdaftar di CFA (Cat Fancier’s Association) sekitar tahun 1908. Sifatnya yang berbeda dari jenis kucing pada umumnya, kucing manx sangat menyukai air dan suka memasukkan tangannya kedalam tempat minumnya sendiri.

Kucing manx tergolong jenis kucing yang cukup mahal harganya. Untuk memiliki kucing ini, kamu harus menyiapkan dana sekitar 10 hingga 40 juta rupiah. Harga yang cukup tinggi dikarenakan faktor sejarah dan keunikan kucing ini, oleh karenanya kucing manx tetap banyak diburu oleh para peminat hingga kolektor kucing di seluruh dunia.

Kucing Ragamuffin

Kucing ragamuffin
Kucing ragamuffin

Kucing ragamuffin adalah varian dari ras kucing ragdoll dan masih tergolong dengan ras kucing domestik. Jenis kucing ini diketahui keberadaannya sekitar tahun 1994 silam, yang dihasilkan dari kawin silang antara kucing ragdoll dengan kucing ras lainnya. Jika dilihat sekitar memang kucing ragamuffin mirip dengan kucing ragdoll. Untuk harga kucing ragamuffin anakan dengan kualitas baik bisa mencapai $1.000 atau dengan kurs Indonesia seharga 14 juta rupiah. Kucing ragamuffin mampu beradaptasi dan hidup dengan umur mencapai 8 hingga 13 tahun.

Kucing ragamuffin ini bertubuh kuat dan berotot yg memiliki berat bisa mencapai 9,5 kilogram. Kucing ini memiliki bulu yang lebat, halus, panjang dan lembut. Ragamuffin menjadi salah satu kucing cerdas dan mudah untuk diajak latihan melakukan beberapa trik, tentunya bisa menjadi hewan peliharaan yang menyenangkan.

Kucing Korat

Kucing korat
Kucing korat

Kucing korat sudah diketahui dan dikenal sejak ratusan tahun lamanya. Kucing ini merupakan salah satu kucing yang sangat dihormati oleh penduduk lokal di negara Thailand karena kucing ini dipercaya sebagai kucing pembawa keberuntungan di negara asalnya kucing korat dikenal dengan nama “si-sawat” dengan arti “kucing keberuntungan” dan sering dijadikan sebagai hadiah untuk diberikan kepada orang serta akan membawa keberuntungan kepada orang yang menerima hadiah tersebut. Asal mulanya kucing ini ditemukan di Provinsi Nakhon Ratchasima di Thailand.

Sekitar tahun 1959 kucing korat mulai dikembangbiakkan oleh seseorang yang bernama Jean Johnson warna dari negara Amerika Serikat yang kebetulan sedang menetap sementara di Thailand. Ketika John hendak pulang ke negaranya, kucing ini dibawa juga ke Amerika Serikat dan kemudian mulai dikembangbiakkan serta mulai dikenal keberadaannya oleh dunia.

Kucing Havana

Kucing havana
Kucing havana

Kucing havana dalam bahasa Inggris Havana Brown cat, atau kucing cokelat havana merupakan salah satu jenis kucing yang berasal dari negara Thailand. Kucing havana untuk pertama kalinya dikembangbiakkan di negara Inggris. Kucing ini mampu beradaptasi dan hidup mencapai umur sekitar 12 tahun.

Dalam masa pengembangbiakkan kucing havana pada tahun 1890 di Inggris sempat terabaikan dikarenakan adanya perang dunia I dan perang dunia ke II. Akhirnya pada awal tahun 1850, program pembiakan kembali dilakukan pada jenis kucing havana ini oleh 5 orang diantaranya adalah:

  • Mrs. Armitage Hargreaves yang berasal dari Laurentide Cattery
  • The Baroness von Ullmann yang berasal dari Roffspringer Cattery
  • Mrs. Elsie Fisher yang berasal dari Praha Cattery
  • Mrs. Munroe-Smith yang berasal dari Elmtower Cattery
  • Mrs. Judd yang berasal dari Crossways Cattery.

Kucing Rex Devon / Kucing Devon Rex

Kucing rex devon
Rex devon

Kucing devon rex atau di Indonesia disebut kucing rex devon merupakan salah satu jenis kucing berbulu pendek dan juga keriting, namun tetap sangat lembut. Dikarenakan jenis bulunya ini, kucing rex devon menjadi salah satu jenis kucing yang cukup aman dari serangan alergi bulu.

Rex devon berasal dari negara Inggris, pertama ditemukan oleh seseorang di Buckfastleigh, Devon, Inggris yang bernama Beryl Cox sekitar tahun 1960 an di dekat pertambangan timah miliknya. Awalnya, rex devon ini pernah dikira memiliki hubungan gen dengan cornish rex, namun hasil tes DNA membuktikan tidak adanya kesamaan gen antara cornish rex dengan rex devon.

Kucing Rex Cornish

Rex cornish
Rex cornish

Kucing rex cornish merupakan salah satu jenis kucing domesti dengan bulu pendek, bahan sangat pendek dan juga keriting yang terjadi karena hasil dari mutasi genetik pada nenek moyang kucing ini. Nama dari rex cornish sendiri diambil dari hasil kata serapan “cornwall”, yang merupakan nama daerah pertanian di negara Inggris sekitar tahun 1950 an.

Jenis kucing ini jika dilihat sekilas mirip sekali dengan kucing rex devon. Akan tetapi dari proses mutasi genetik yang terjadi pada ke dua kucing ini sangat jauh berbeda. Tubuh dari kucing rex cornish hanya dapat menghasilkan alergen lebih sedikit dibandingkan dengan kucing jenis lainnya. Hal tersebut yang membuat kucing ini sangat kecil persentasenya untuk terkena alergi kulit. 

Kucing Ocicat

Kucing ocicat
Kucing ocicat

Kucing ocicat bukan merupakan hasil genetik alami, sama seperti ras kucing bengal, kucing marble, dan jeniskucing-kucing lainnya yang merupakan hasil kawin silang yang dibantu oleh tangan manusia. Hanya saja lebih lama prosesnya dikarenakan kucing ini harus dikawin silangkan dengan beberapa jenis kucing domestik dengan jenis kucing domestik yang sudah berpenampilan kucing liar. Pola dari bulu kucing ocicat berbentuk tutul pada bagian tubuhnya yang mirip dengan kucing liar.Jenis kucing ocicat untuk pertama kalinya mendapat status “Championship” yang diberikan oleh CRA sekitar tahun 1987 silam.

Singkat ceritanya sekitar tahun 1964, Sebuah pertenakan kucing di Virgina dari Berkley, Michigan, Amerika Serikat yang fokus untuk mengembangbiakkan ras kucing ocicat. Dimulai dari persilangan antara ras kucing abisinia dengan ras kucing siam dan kemudian hasil persilangan pertama itu dikawin silangkan lagi dengan ras kucing iklan Amerika yang berwarna tabi perak. Dari sinilah akhirnya lahir anak-anak kucing dengan ras baru yang dinamai kucing ocicat.

Kucing Sphynx / Kucing Sfinks

Kucing Sphynx
Kucing sphynx

Kucing sphynx atau bisa juga disebut kucing sfinks yang dahulunya mempunyai nama Canadian hairless adalah salah satu ras kucing yang mempunyai bulu sangat amat pendek dan juga sangat sedikit sekali. Dilihat sekilas, kucing sfinks ini seakan tidak mempunyai bulu sama sekali, akan tetapi jika dilihat lebih detail pada area tubuh kucing ini sebenarnya ditumbuhi rambut-rambut halus pada titik-titik tertentu seperti di kaki, ekor, telinga dan juga di dekat alat reproduksinya. Kucing sfinks awal mulanya berasal dari Kanada. Dikarenakan penyebaran kucing ini cukup pesat hingga bisa di jumpai di beberapa tempat seperti Kanada, Mariko, Meksiko, Prancis, Rusia, Australia dan juga Amerika Serikat. Kucing ini sebenarnya salah satu jenis kucing yang dihasilkan dari rekayasa genetik.

Awal cerita sepasang kucing lokal asal Kanada ini melahirkan anak kucing tanpa bulu pada tahun 1960. Oleh karenanya program pengembangbiakkan kucing tanpa bulu ini dimulai. CFA memberikan status kucing tanpa bulu ini sebagai ras Canadian hairless pada tahun 1970. Akan tetapi 1 tahun kemudian ditarik kembali status tersebut oleh CFA dikarenakan adanya masalah pada kesehatan dan perkembangbiakkan ras kucing tersebut.

Kucing Don Sphynx / Kucing Sfinks Don

Sfinks don
Sfinks don

Kucing sfinks don merupakan salah satu jenis kucing domestik yang pertama kali ditemukan di daerah Rostov-on-Don, negara Rusia akibat adanya mutasi genetik yang terjadi secara alami. Kucing ini adalah ras kucing yang mempunyai ukuran tubuh sedang dan termasuk kedalam jenis kucing tanpa bulu. Kucing Sfinks don juga mempunyai kontribusi besar untuk gen yang ikut dalam pengembangbiakkan kucing peterbald. Oleh karena itu, kucing ini sangat dilarang keras untuk dikawin silangkan dengan kucing peterbald.

Ras kucing sfinks don untuk pertama kalinya ditemukan pada tahun 1987 oleh seorang peternak kucing yang bernama Elena Kovaleva. Karena memang penampilan dari kucing ini mirip dengan ras kucing sfinks (kucing sphynx) dan ditemukan di kota Don, maka kucing ini diberi nama sfinks don. Ras kucing ini tidak ada hubungan sama sekali dengan kucing sfinks. Kucing sfinks don ada dikarenakan dominan gen sedangkan kucing sfinks ada dikarenakan gen resesif.

Kucing Rex Selkirk

Rex selkirk
Rex selkirk

Kucing rex selkirk adalah salah satu jenis kucing yang berasal dari daerah Montana, negara Amerika Serikat. kucing rex selkirk merupakan kucing yang sangat jauh berbeda dari jenis kucing rex pada umumnya. Kucing ini terbentuk akibat adanya mutasi genetik yang terjadi secara alami. Rex selkirk juga mempunyai tubuh yang besar dan kokoh sama halnya dengan ras kucing bulu pendek Britania.

Sejarahnya dimulai dari seekor anak kucing yang lahir di penampungan pada tahun 1987, memiliki bulu yang tidak biasa. Selanjutnya kucing ini dipelihara oleh seorang perternak kucing dengan nama Jeri Newman dan kucing tersebut diberinama Miss DePesto. Lalu, Jeri mulai mengembangbiakkan dengan cara kawin silang dari Miss DePesto dengan seekor kucing Persia jantan dengan bulu berwarna hitam, lahirlah anak-anak kucing berjumlah tiga ekor dengan jenis rex selkirk dan tiga ekor kucing berbulu lurus. Dari sini dimulainya kebedaan kucing rex selkirk.

Kucing American Shorthair

American shorthair
American shorthair

Kucing American shorthair / American Shorthair cat atau di Indonesia biasa disebut kucing bulu pendek Amerika adalah salah satu jenis kucing yang berasal dari Negara Amerika bagian utara yang masih merupakan keturunan murni dari ras kucing bulu pendek Eropa dan ras kucing bulu penden Britania Raya. Pada awalnya kucing ini hanya dikenal dengan nama kucing bulu pendek, dan pada tahun 1960 berubah menjadi kucing bulu pendek domestik. Selanjutnya berubah nama lagi menjadi kucing bulu pendek Amerika pada tahun 1966 hingga saat ini.

Kucing bulu pendek amerika ini merupakan kucing yang pintar berburu, baik, ramah, tenang, cerdas dan juga senang bermain serta sangat mudah untuk beradaptasi. Kriteria tersebut tentunya akan sangat cocok untuk menjadi salah satu hewan peliharaan di rumah.

Kucing Bulu Pendek Oriental

Kucing bulu pendek oriental
Kucing bulu pendek oriental

Kucing bulu pendek oriental merupakan ras kucing domestik hasil dari kawin silang antara ras kucing siamese dengan beberapa ras kucing lainnya. Ras kucing ini untuk pertama kalinya dikembangkan di negara Inggris pada sekitar abad ke-20 silam. Kucing bulu pendek oriental ini sangat mirip dengan tipe tubuh kucing siamese. Ras kucing bulu pendek oriental datang dalam jumlah variasi banyak warna dan juga pola. Kucing bulu pendek oriental menjadi salah satu kucing yang tidak komunikatif sama halnya seperti ras kucing siamese, akan tetapi kucing ini sangat senang untuk mendampingi pemiliknya.

Singkat cerita CFA mulai mengakui keberadaan kucing bulu pendek oriental ini dengan status Championship pada tahun 1977. Sejak saat itulah ras kucing ini mulai menjadi sangat populer dan dicari oleh para peminat kucing. TICA juga ikut memberikan status yang sama pada kucing oriental shorthair ini besamaan dengan jenis lainnya kucing oriental longhair atau bisa disebut kucing bulu panjang oriental pada tahun 1985. Dan pada akhirnya CFA pun ikut menerima kehadiran versi kucing bulu panjang oriental ini pada tahun 1988.

Kucing Snowshoe

Kucing snowshoe
Kucing snowshoe

Kucing snowshoe merupakan salah satu ras kucing yang bisa dibilang sangat langka dan berasal dari negara Amerika Serikat. Kucing ini dikembangbiakkan untuk pertama kalinya sekitar tahun 1960 an. Seseorang peternak kucing jenis siamese berasal dari Philadelphia yang bernama Dorothy Hindy-Daugherty menemukan kucingnya melahirkan anak-anak kucing berjumlah tiga ekor dengan kaki berwarna putih lalu ras kucing ini diberikan nama snowshoe (sepatu salju) yang memang mirip seperti warnanya. Selanjutnya, Dorothy memulai program pembiakkan dengan metode kawin silang antara ras kucing siamese dengan ras kucing American Shorthair berpola bicolor dan juga ras kucing lainnya dan dilanjutkan oleh Vikki Olander untuk melanjutkan program tersebut serta membuahkan hasil dan mendapatkan status Championship oleh organisasi pendaftaran kucing.

Kucing Laperm

Kucing Laperm
Kucing LaPerm

Kucing laperm merupakan salah satu ras kucing yang berasal dari negara Amerika Serikat yang ada akibat mutasi genetik secara alami. Kucing laperm mempunyai bulu yang keriting dan itu menjadikan salah satu ciri khasnya dari kucing ini. Kucing laperm ini sebenarnya masih sermasuk dalam jenis kucing rex. Akan tetapi, ras kucing laperm mempunyai genetik tersendiri yang unik, yang sama sekali bisa dibilang tidak ada hubungannya dengan kucing jenis rex lainnya serta kucing ini mempunyai gen dominan yang membuat kucing laperm mempunyai bulu keriting.

Kucing laperm muncul pertama kali pada tahun 1982 yang dikembangbiakkan oleh perternak kucing bernama Linda dan Richard Koehl yang juga memiliki kebun buah seru di daerah Dalles, Oregon, negara Amerika Serikat dengan tujuan agar dapat mengendalikan hama.

Kucing Ekor Bundel Jepang

Kucing ekor bundel jepang
Kucing ekor bundel jepang

Kucing ekor bundel jepang dengan nama inggris Japanese Bobtail cat merupakan salah satu ras kucing yang alami dan berasal dari negara Jepang. Kucing ekor bundel jepang ini sudah ada berabad-abad yang lalu. Nama jenis kucing ini juga sering disebutkan dan digambarkan di berbagai dokumen-dokumen kuno di Jepang. Kucing ini juga banyak dipercaya masyarakat Jepang sebagai wujud asli dari Maneki Neko. Maneki Neko ini digambarkan dengan kucing yang sedang duduk dengan salah satu kaki depannya yang diangkat dan merupakan perlambangan keberuntungan dan juga selamat datang. Biasanya patung kucing ini selalu menggerakan tangannya dengan naik turun yang menandakan sedang melambaikan tangannya kepada orang-orang yang melihatnya.

Kucing ekor bundel Jepang ini untuk pertama kalinya diakui oleh CFA pada tahun 1971 dengan status masih sementara. Pada tahun 1976 kucing ini sudah boleh diikut sertakan dalam kontes kucing. Selain kucing ini mempunyai versi bulu pendek, ras kucing ini juga mempunyai versi bulu panjang dengan sebutan kucing bulu panjang ekor bundel Jepang dan diakui juga oleh CFA pada tahun 1993 serta diperbolehkan dan disetujui untuk ikut serta dalam kontes kucing.

Kucing European Shorthair / Kucing Bulu Pendek Eropa

European shorthair
European shorthair / Kucing bulu pendek Eropa

Kucing bulu pendek Eropa dengan sebutan bahasa inggrisnya European Shorthair cat dan juga dapat disebut sebagai kucing bulu pendek kelt ini merupakan ras kucing berbulu pendek yang ditemukan di negara Swedia. Kucing bulu pendek Eropa ini adalah salah satu ras kucing yang masih sedikit diakui oleh organisasi pendaftaran kucing. Pasalnya jenis kucing ini sengaja dikembangbiakknya agar dapat melestarikan kucing ras alami yang sudah menetap dan hidup di desa dan kota di Eropa selama berabad-abad. Kebanyakan orang berfikiran kalau kucing liar itu adalah kucing ras bulu pendek Eropa.

Kucing bulu pendek Eropa / kucing european shorthair untuk pertama kalinya dikembangbiakkan pada tahun 1980. Pasalnya juga kucing ini masih kerabat dekat dengan ras kucing bulu pendek Amerika dan Kucing bulu pendek Britania Raya. Sebenarnya ras kucing ini dihasilkan dari hasil kawin silang antara kucing bulu pendek Britania Raya dengan kucing persia dengan cara pembiakan yang selektif agar terciptanya jenis kucing baru yang mempunyai ukuran badan pendek dengan moncongnya juga pendek serta dengan bulu yang tebal.

Kucing Van

Kucing van
Kucing van

Kucing van merupakan ras lokal dari kucing domestik yang ditemukan di area wilayah Danau Van yang berada di negara Turki bagian timur. Kucing ini mempunya ukuran badan relatif cukup besar dan mempunyai bulu dengan warna putih kapur serta warna kemerahan pada bagian kepala dan juga pada bagian belakangnya. Kucing van memiliki mata yang berwarna biru atau kuning atau terkadang bermata aneh yang bisa dibilang warna mata yang berbeda dengan sebelahnya (odd-eye).

Karakteristik genetiknya yang sangat menonjol dari kucing van ini adalah dari matanya yang berbentuk seperti kacang almond dan mempunyai warna yang bisa dibilang cukup serasi. Namun kebanyakan orang sangat menyukai kucing van dengan warna mata yang berbeda atau bisa dibilang odd-eye yang berwarna kucing – hijau.

Kucing Peterbald

Peterbald
Peterbald

Kucing peterbald merupakan salah satu jenis kucing yang berasal dari negara Rusia. Jenis kucing ini dari hasil kawin silang antara ras kucing don sphynx dan ras kucing oriental shorthair yang dilakukan pada tahun 1994 silam di St. Petersburg, negara Rusia. Ciri fisik dan sifatnya pun hampir sama dengan ras nenek moyangnya.

Kucing peterbald ini mulai diakui oleh ACFA pada tahun 2008 bulan Agustus dan diakui juga oleh TICA pada tahun 2008 bulan Mei, dan yang terakhir bahwa jenis kucing peterbald sudah mendapatkan status “Championship” pada tanggal 1 Mei 2009.

Kucing ini terlihat hampir sama dengan ras oriental shorthair karena peterbald mempunyai ekor yang panjang dengan kaki yang berselaput serta cakarnya pun berbentuk oval sama dengan moyangnya.

Dilihat dari segi kesehatannya, kucing ini mempunyai kelainan genetik sama seperti yang dimiliki oleh ras moyangnya kucing don sphynx yaitu penyakit feline ectodermal dysplasia. penyakit ini dapat mengganggu pada pertumbuhan giginya serta produksi asam laktat.

Kucing Chartreux

Chartreux
Chartreux

Kucing chartreux adalah salah satu jenis kucing domestik yang berasal dari negara Prancis. Kucing chartreux jika dilihat, sangat mirip sekali dengan kucing bulu pendek britania raya. Kucing ini mempunyai badan yang cukup besar dan mempunyai otot serta bulu yang pendek. Chartreux mempunyai warna bulu berwarna biru dan dikenal sebagai kucing dengan bulu pendek dua lapis. Bulu dari kucing ini tahan dengan air, Mata kucing chartreux membentuk bulatan oval dengan warna seperti tembaga, Wajahnya jika diperhatikan seperti membentuk senyuman dikarenakan kucing ini mempunyai struktur tengkorak serta rahang yang sedikit agak berbeda dengan kucing jenis lainnya.

Kucing chartreux terkenal sebagai salah satu kuycing pemburu yang cukup hebat. Namun kucing ini tidak agresif, tenang, pendiam, senang bermain dan juga sangat mudah untuk dilatih serta dapat beradaptasi dengan mudah dan pastinya akan sangat cocok jika di jadikan hewan peliharaan dirumah.

Kucing Bombay

Kucing bombay
Kucing bombay

Jika berbicara tentang kucing Bombay. Fakta menariknya dari kucing ini adalah ras nya termasuk kedalam ras kucing domestic dan merupakan hasil dari perkawinan silang antara ras kucing bulu pendek Amerika dengan ras kucing burma. Nama dari jenis kucing ini diambil dari salah satu pelabuhan eksotis yang berada di negara India. Berdasarkan fakta yang ada, memang tidak ada kaitannya dengan sejarah dengan negara tersebut, nama ini diambil dari icon pelabuhan tersebut yang dapat mewakili dari karakteristik kucing bombay.

Peternak kucing yang tinggal di daerah Louisville, Kentucky, di negara Amerika Serikat dan bernama Nikki Horner adalah pencipta sebenarnya dari ras kucing ini. Disebutkan bahwa pada tahun sekitar 1950, Nikki sudah mulai mengembangbiakkan ras kucing bombay dan pada tahun 1978 CFA mengakui dengan keberadaannya kucing ini.

Kucing Telinga Ikal Amerika

Kucing telinga ikal amerika
Kucing telinga ikal amerika

Kucing American Curl atau dengan sebutan di Indonesia kucing telinga ikal Amerika adalah salah satu ras yang terbentuk akibat hasil dari mutasi genetik yang terjadi secara alami yang berasal dari daerah Lakewood, California di negara Amerika Serikat. Kucing telinga ikal Amerika ini jika diperhatikan mempunyai ciri khas pada bagian bentuk telinganya yang ikal atau bisa dibilang melengkung sesuai dengan namanya.

Pada sekitar tahun 2012 lalu, kucing telinga ikal Amerika ini mempunyai kesehatan yang cukup baik karena kucing ini bukan hasil rekayasa genetik tangan manusia dan juga bukan hasil dari kawin silang antara ras kucing lainnya.. Kucing jenis ini pada awalnya hanya dipelihara di beberapa negara saja seperti Amerika Serikat, Spanyol, Jepang, Rusia, Prancis dan negara-negara tetangga lainnya.

Kucing Singapura

Kucing singapura
Kucing singapura

Kucing Singapura merupakan kucing yang mempunyai otot dan juga merupakan salah satu kucing paling kecil yang ada di muka bumi ini, dengan memiliki bulu yang tergolong sangat pendek dan juga halus. Pada pola bulu jenis kucing ini adalah ticked tabby. Dari warna yang diakui di pendaftaran kucing hanya mempunyai satu warna saja, yaitu dengan warna sepia agouti.

Kucing singapura betina yang sudah dewasa secara penuh biasanya akan mempunyai berat mencapai 5 hingga 6 kilogram, sedangkan untuk kucing singapura jantan bisa mencapai 6 hingga 8 kilogram. Pada bagian telinganya telihat cukup besar dan sedikit agak meruncing, bola mata kucing ini besar dengan bentuk seperti kacang almond menjadi karakteristik tersendiri dari ras kucing ini. Ekornya cukup ramping, dengan sedikit lebih pendek ukurannya dari panjang tubuhnya dan mempunyai bentuk ujungnya yang tumpul.

Menurut CFA, kucing Singapura merupakan salah satu kucing yang aktif, suka penasaran yang tentunya lucu dan juga menggemaskan. Kucing Singapura adalah jenis kucing yang penyayang dan sangat senang berinteraksi dengan manusia jika berada didekatnya. Kucing ini mempunyai kecenderungan untuk menaiki dan duduk pada tempat-tempat yang cukup tinggi, untuk memungkinkannya dirinya dapat melihat lebih luas dari area sekitarnya.

Kucing Pixiebob

Pixie-bob
Pixie-bob

Kucing pixiebob atau lebih akrab dengan nama kucing pixie-bob merupakan salah satu ras kucing domestik baru dan juga merupakan kucing polidaktil. Kucing polidaktil yaitu salah satu jenis kucing yang mempunyai enam jari pada kaki bagian depan dan lima jadi pada kaki bagian belakang, sehingga jumlah total dari seluruh jarinya ada dua puluh dua (22) atau bahkan bisa lebih.

Oke, kita kembali ke topik pembahasan lagi. Pixie-bob sudah di klaim oleh pengembangnya dengan nama Carol Ann Brewer, bahwa kucing Pixie-bob yang berasal dari Washington ini merupakan keturunan alami dari hasil kawin silang kucing hutan (bobcat). Namun, hasil dari tes DNA tidak menunjukkan kalau kucing Pixie-bob ini adalah kucing hutan, tentunya dari hasil yang didapat membuat ras kucing ini menjadi sebagai sepenuhnya ras kucing domestik.

Kucing pixiebob mempunyai bentuk tubuh yang cukup besar. Jenis kucing ini mempunyai berat badan sekitar 5 kilogram atau setara dengan 11 pon. Kucing pixiebob jantan cenderung lebih besar jika dibandingkan dengan kucing pixiebob betina. Masa pertumbuhan kucing pixie-bob tergolong sangat lama jika dibandingkan dengan ras kucing pada umumnya yang biasanya hanya sekitar 1 tahun dan untuk pixiebob sendiri bisa mencapai 4 tahun lamanya.

Pixie-bob mempunyai bentuk pola bulu yang terbilang mirip dengan kucing hutan. Pixie-bob mempunyai 2 versi pada bulunya, yaitu pixiebob bulu pendek dan pixiebob bulu panjang. Namun, rata-rata kebanyakan kucing pixie-bob adalah kucing yang berbulu pendek.

Kucing Mau Mesir

Kucing mau mesir
Kucing mau mesir

Kucing mau mesir merupakan salah satu jenis kucing tertua yang pernah ada dan juga merupakan jenis kucing dengan ras alami. Ciri khas dari kucing mau mesir yang harus kamu ketahui adalah kucing ini mempunyai bulu dan kulit yang bercorak seperti tutul. Jenis kucing ini juga dikenal sebagai kucing domestik yang mampu berlari dengan sangat cepat sekali, jika dihitung bisa mencapai kecepatan sekitar 58 km/jam (36 mph). Sedangkan untuk jenis kucing lainnya yang juga mampu untuk berlari cepat adalah ras kucing American Shorthair, yaitu dengan kecepatan mencapai 50 km/jam (31 mph).

Kucing mau mesir sebenarnya adalah kucing yang tergolong cukup langka. Pada sekitar tahun 2006 jumlah populasi dari kucing jenis ini yang terdaftar dalam CFA (Cat Fancier’s Association) hanya terdaftar berjumlah sekitar 6.741 ekor saja. Egyptian Mau Rescue Organization (Organisasi EMRO) juga sudah membentuk tugas-tugas khusus yang bertujuan agar dapat menjaga kestabilan populasi dari kucing mau mesir ini.

Kucing Cymric

Kucing cymric
Kucing cymric

Kucing cymric pada awal mulanya bernama kucing manx berbulu panjang. Kucing ini merupakan salah satu ras kucing yang dihasilkan akibat adanya mutasi genetik terjadi secara alami dan juga merupakan jenis kucing tertua yang ada di dunia. Kucing cymric ini merupakan versi kucing bulu panjangnya dari ras kucing manx yang sudah diketahui kalau ciri khusus dari kucing ini yaitu mempunyai ekor yang pendek.

Kucing cymric dan kucing manx adalah ras kucing yang di temui di pulau Man di negara Inggris. Pada tahun sekitar 1930 hingga 1940, kucing cymric dikira adalah hasil dari kawin silang antara kucing manx dengan kucing persia. Pada tahun 1960, kucing ini dikembangbiakkan untuk pertama kalinya oleh dua orang peternak kucing dengan nama Blair Wright yang berasal dari Kanada dan juga Leslie Falteisek dari negara Amerika Serikat.

Alasan dari ke dua orang tersebut sengaja untuk mengembangbiakkan ras kucing ini agar sifat dan standar genetik ras cymric bisa menjadi sempurna supaya bisa diakui di organisasi pendaftaran kucing. Awalnya ras kucing ini bernama Longhaired Manx dan kemudian pada tahun 1989/1990 berganti nama menjadi cymric yang berasal dari bahasa inggris dengan maknanya “welsh”.

Kucing Bulu Dawai Amerika

Kucing bulu dawai amerika
Kucing bulu dawai amerika

American Wirehair cat atau disebut juga dengan nama kucing bulu dawai Amerika ini berasal dari bagian utara New York negara Amerika Serikat. Jenis kucing ini merupakan hasil dari adanya mutasi genetik yang terjadi secara spontan. Kucing bulu dawai Amerika mempunyai ciri khas yang bisa dilihat dari bulunya yang berkerut. Jenis kucing ini dihasilkan dari kawin silang salah satu jenis kucing bulu pendek Amerika, agar sifat genetiknya lebih kuat.

Kucing bulu dawai amerika merupakan salah satu kucing yang tidak harus membutuhkan perawatan secara khusus. Sepanjang sejarah yang diketahui, kucing‌ ini merupakan kucing yang sangat sehat dan sudah dipastikan tidak memiliki kelainan genetik. Kucing ini mampu beradaptasi dengan cukup baik dan bisa hidup lama dengan umur mencapai 12 hingga 14 tahun.

Berapa Harga Kucing-Kucing Populer Itu?

Setelah mengetahui macam-macam kucing beserta karakteristik kucing dan cara perawatan kucing, yang selanjutnya adalah mencari tahu harga dari setiap jenis kucing diatas. Sebab jenis-jenis kucing yang ada di Indonesia dan harganya satu dan lainnya tidak sama. Rata-rata terbilang mahal ada yang ratusan ribu rupiah bahkan sampai di nominal puluhan hingga ratusan juta rupiah. Wajar saja karena kucing-kucing tersebut memiliki keunikan dan keistimewaan tersendiri. Bahkan cocok dijadikan teman bermain di rumah.

Sebagai pemula yang akan membeli kucing, sebaiknya hati-hati agar tidak salah beli. Karena itu sangat penting untuk mengenali karakteristik si kucing sebelum dibeli. Sebab sama-sama menggemaskan tapi masing-masing memiliki kepribadian yang berbeda. Tidak hanya itu saja, beda varian kucingnya beda pula harganya. Jangan sampai kamu tertipu dengan harga murah tapi tidak sesuai dengan jenis hewan peliharaan yang diinginkan.

Selanjutnya, kamu juga harus tahu kalau beda kucing beda juga perawatannya. Sedangkan dari segi makanan, mungkin hampir sama. Bisa kamu buatkan sendiri maupun beli kemasan instan. Jadi bagaimana, jenis kucing menggemaskan yang manakah yang menarik untuk dipelihara di rumah? Ada kucing Persia dan anggora yang sangat populer dan jadi primadona ataukah kucing langka seperti jenis kucing siam, ragdoll dan Maine coon atau justru lebih tertarik dengan jenis kucing yang lainnya?

Terlalu banyak daftar harga jika dilimpahkan disini semua. Ada baiknya untuk kamu tetapkan terlebih dahulu kucing pilihan kamu, lalu kamu baca deskripsi detailnya yang bisa kamu cari di kolom search untuk mengetahui tentang kucing tersebut, lalu bagaimana cara membedakan kucing betina dengan kucing jantan, dilanjut dengan cara merawat kucing, ada juga mengenai harga vaksin kucing, harga kucing hingga cara membuat makanan kucing, karena sudah kita siapkan info detail tentang semua jenis kucing di embaran.id. Demikian penjelasan tentang jenis-jenis kucing yang bisa saya sampaikan. Kurang lebihnya saya mohon maaf. Terimakasih sudah membaca artikel ini.